Cara Mendapatkan Uang di Aplikasi VidMate Cash
Cara Mendapatkan Uang di Aplikasi VidMate Cash

Cara Mendapatkan Uang di Aplikasi VidMate Cash

Posted on

Cara Mendapatkan Uang di Aplikasi VidMate Cash. Hallo sobat setia operatorkita.com, berjumpa lagi dengan admin yang selalu setia memberikan berbagai info menarik setiap harinya.

Mendapatkan uang melalui aplikasi kini sedang banyak digandrungi oleh kalangan pengguna internet, bagaimana tidak, kita bisa menghasilkan uang hanya dengan melalui smartphone saja.

Salah satu aplikasi yang bisa menghasilkan uang yaitu aplikasi VidMate Cash, selain untuk menonton video, aplikasi ini juga memungkinkan penggunanya untuk mendapatkan uang.

Jika kalian belum mengetahui aplikasi yang satu ini dan penasaran ingin segera mencobanya, kalian bisa langsung saja simak pembahasan admin di bawah ini sampai selesai.

Tips Menghasilkan Uang dengan Aplikasi VidMate Cash

Aplikasi ini sama dengan aplikasi penghasil uang pada umumnya, disini kamu harus mengumpulkan koin sebanyak banyaknya agar nantinya bisa ditukarkan.

Namun bagaimana caranya agar bisa mendapatkan koin tersebut? Nah, kalian hanya diminta untuk menyelesaikan tugas yang sudah diberikan oleh aplikasi VidMate Cash.

Tugasnya sama seperti pada umumnya, yaitu harus menonton iklan, memasang aplikasi, mengundang teman, dan lainnya. Jika ingin lebih detail lagi, simak saja pembahasan di bawha ini.

Check-in harian

Cara yang pertama yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan koin tambahan yaitu dengan melakukan check-in harian. Caranya mudah, kalian hanya mengaksesnya melalui menu meraih tunai setiap harinya.

Koin yang kamu dapatkan melalui check in harian ini cukup bervariasi, mulai dari 100 hingga 400. Jika kamu beruntung, kamu akan mendapatkan koin tambahan hingga +1600.

Nonton iklan

Berikutnya kalian bisa melaksanakan tugas lainnya seperti menonton video iklan, namun koin yang didapatkan cukup rendah jika dibandingkan dengan check in harian, yaitu hanya sebesar +100 koin dari hasil nonton iklan tersebut.

Tetapi wajar saja jika hanya mendapatkan 100 koin, karena menonton iklan memang sangat mudah dilakukan dan video yang ditonton pun hanya beberapa detik saja. Bagi kamu yang suka menonton video iklan, kamu bisa mencobanya.

Kode undangan

selanjutnya kamu juga bisa mendapatkan koin tambahan dari kode undangan, yang sama seperti aplikasi penghasil uang pada umumnya. Dimana jika ada yang memasukkan kode undangan, maka bisa mendapatkan koin.

Jika kamu belum paham bagaimana cara mendapatkan kode undangan ini, kamu bisa melihat tutorial atau cara mendapatkannya melalui internet, atau bisa juga menanyakan kepada pengguna yang memiliki akun VidMate Cash.

Daftar aplikasi

Selain dengan menggunakan kode undangan, kalian juga bisa mendaftar akun pada aplikasi yang sudah tersedia di VidMate Cash. Banyak sekali pilihan disana, jika kamu ingin mnecobanya, silakan tekan tugas yang bertuliskan “Mendaftar untuk Lazada”.

Di dalam daftar yang ada di vidmate cash dan pendaftaran akun pada aplikasi yang bersangkutan. Koin yang kamu dapatkan ini bervariasi, yaitu kisaran antara 5.000 sampai 14.000 koin.

Gunakan aplikasi

Selain mendaftar aplikasi tertentu, kamubisa mencoba untuk menggunakan aplikasi yang sudah terdaftar di Vidmate Cash agar mendapatkan koin. Jika kamu beruntung, maka kamu bisa memilih aplikasi yang sering digunakan pada daftar tugas yang perlu diselesaikan.

Dengan menjalankan aplikasi tersebut, kamu akan mendapatkan koin yang cukup besar, yaitu kisaran 5.000 hingga koin tertinggi mencapai 15.000 koin. Silakan kalian coba cara di atas untuk mendapatkan koin yang banyak.

Cara Melakukan Penarikan Uang di VidMate Cash

Apabila kalian sudah mengumpulkan koin sebanyak banyaknya bahkan hingga jutaan, kalian bisa menukarkannya dalam bentuk uang. Kamu bisa melakukan penarikan melalui akun GoPay atau DANA.

Jika kalian masih bingung bagaimana cara melakukan penarikan uang di VidMate Cash ini, langsung saja ikuti langkah-langkah yang sudah tersedia di bawah ini.

  1. Pertama, klik menu “Meraih Tunai” yang berada di halaman utama aplikasi VidMate Cash.
  2. Lalu silakan klik menu “Menarik”.
  3. Jika kamu masih pengguna baru atau pemula dan ingin melakukan penarikan pertama, biasanya harus melakukan verifikasi identitas terlebih dahulu.
  4. Setelah verifikasi berhasil, kamu bisa langsung melakukan penarikan dengan 2 cara yaitu melalui GoPay atau bisa juga dengan DANA.
  5. Jika kamu sudah memilih salah satunya, lalu kamu bisa pilih jumlah koin yang ingin kamu tukar.
  6. Terakhir, kamu tekan tombol “Menarik” untuk melanjutkan prosesnya.

Caranya sangat mudah bukan? Kalian bisa langsung menggunakan aplikasi vidmate cash, lalu dapatkan jutaan koin dengan menyelesaikan misi atau tugas yang ada di dalam aplikasi tersebut.

Akhir Kata

Mungkin hanya itu saja informasi yang dapat kami sampaikan tentang Cara Mendapatkan Uang di Aplikasi VidMate Cash, semoga apa yang telah kami sampaikan bisa bermanfaat untuk kalian semua. Terus kunjungi operatorkita.com untuk berbagai informasi menarik lainnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *